Pundungan- Siswa-siswi SD Negeri Pundungan mengikuti rangkaian lomba-lomba khas 17 Agustus dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 di halaman sekolah, Jumat (16/8). Kemeriahan mewarnai kegiatan lomba yang rutin diaakan setahuin sekali.
Para siswa mulai dari kelas satu hingga kelas enam terlihat sangat antusias dalam mengikuti lomba-lomba tersebut.
Beberapa jenis lomba diantaranya lompay kanan kiri, voli air, estafet karet, estafet air dalam gelas, serta berjalan di atas kertas.
Dengan diadakan lomba-lomba tersebut diharapkan dapat menghadirkan keceriaan dan kegembiraan di kalangan siswa-siswi berikut keluarga sehingga bisa merasakan seperti kemeriahan yang dilaksanakan di sekolah lain di seluruh Indonesia.
Makna dari kegiatan lomba ini bukan hanya tentang kompetisi, tetapi juga tentang merayakan semangat patriotisme dan persatuan di antara siswa. Melalui lomba ini, siswa belajar untuk menghargai jasa pahlawan yang telah berjuang keras demi kemerdekaan Indonesia.
Menurut kepala SD Negeri Pundungan Rahayu Purwaningsih lomba-lomba tersebut merupakan momentum untuk semakin meningkatkan rasa cinta tanah air dengan semangat kerjasama.
"Semoga dengan diadakannya lomba ini semakin memupuk rasa kerjasama dianatara siswa sehingga menimbulkan rasa cinta tanah air." jelas kepala sekolah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar